Game Mobile Buatan Indonesia

Achmad Nofandi Reply 12:24 AM
Perkembangan Teknologi yang sangat pesat membuat banyak developer game bermunculan di berbagai negara , termasuk indonesia. Berikut beberapa game buatan Game Developer Indonesia:

1. Cute Kill

Satu lagi game berbasis IOS dan Android yang berhasil dibuat oleh progammer Indonesia. Game ini dikembangkan dengan sedikit lebih profesional, di bawah bendera Touchten Pte, Ltd. Grafis dua dimensinya sangat lucu, dan cerita dalam game ini juga sangat menggemaskan, di mana anda berperan sebagai seorang anak wanita yang menggendong seorang bayi.

Nah, dengan bayi di punggung, anda harus berusaha melarikan diri dari kejaran zombie-zombie ganas, Ada berbagai senjata yang bisa anda beli, dan level menarik serta menantang untuk dimainkan. Secara keseluruhan, Cute Kill adalah game yang sudah layak untuk dipublikasikan secara internasional.

Download for Android
Download for iOS

2. Save The Hamster


Diciptakan oleh Team Solitude Studio yang beranggotakan anak muda dari Indonesia, Save the Hamsters berhasil dinobatkan sebagai game terbaik dalam kompetisi Microsoft Imagine Cup 2013 yang diselenggarakan di Rusia. Game ini berhasil menyisihkan judul-judul lain ciptaan developer luar negeri dari negara-negara besar seperti Jepang dan Amerika Serikat.

Dibuat untuk platform Windows Phone, game ini sebenarnya memiliki jalan cerita dan permainan yang simpel. Anda hanya harus memandu empat ekor hamster yang tersesat dengan cara menyelesaikan berbagai puzzle dan perhitungan matematis. Permainan ini sangat asyik, dan bisa membuat anda ketagihan sejak pertama kali mencobanya.
Download

3. Infectonator


Prestasi game yang dikembangkan oleh Toge Production ini cukup fenomenal. Infectonator berhasil meraih penghargaan sebagai Best Game of the Year 2012 dan Best Browser Strategy and Simulator 2012. Tak hanya disediakan dalam bahasa Indonesia, game ini juga tersedia dalam sembilan bahasa yang berbeda, termasuk Inggris, Arab, dan Mandarin.

Game Infectonator adalah sebuah permainan bertema zombie yang benar-benar berbeda. Di sini, anda bermain dari sudut pandang zombie, dengan berusaha menginfeksi sebanyak mungkin manusia untuk menjadi zombie. Grafisnya yang imut-imut membuat Infectonator sangat asyik untuk dimainkan.

Post a Comment

Powered by Blogger.

Search

Follow us

Popular Posts